Tianyar, Karangasem,Mediatimsus.com – Ika Foundation, sebuah yayasan nirlaba yang berfokus pada kesejahteraan perempuan dan anak, menyelenggarakan kegiatan sosial di Pasraman Vidya Sevaka Dharma, Tianyar, Karangasem pada hari Minggu19 Mei 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh pembina, ketua, jajaran pengurus dan sukarelawan Ika Foundation, serta Ketua BARES (Bali Amatir Resque emergency service), anak-anak karate dojo Imbo dan dojo Kinanti, dan 62 anak yatim piatu dan kurang mampu dari sekitar pasraman.
Acara diawali dengan pembagian alat tulis kepada anak-anak yatim piatu dan kurang mampu. Langkah ini merupakan bagian dari upaya yayasan untuk mendukung pendidikan dan memberikan bantuan nyata kepada mereka yang membutuhkan, sehingga dapat memberikan kesempatan yang lebih baik bagi masa depan mereka.
Suasana penuh kehangatan dan kegembiraan menyelimuti acara ini. Kedatangan IKA Foundation disambut hangat oleh Ketua Pasraman Vidya Sevaka Dharma, Bapak Putu Kawi Suardana bersama para guru pembimbing. Anak-anak yang menerima donasi pun sangat antusias dan bersyukur atas bantuan yang diberikan.
Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada pemberian alat tulis, tetapi juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan. Anak-anak di Vidya Sevaka Dharma menampilkan keahlian menari mereka, sedangkan anak-anak karate dojo Imbo dan Kinanti mempersembahkan penampilan seni bela diri.
Penampilan-penampilan ini tidak hanya menghibur para tamu undangan, tetapi juga menjadi wadah bagi anak-anak untuk menunjukkan bakat dan kepercayaan diri mereka.
“Kami sangat senang dapat membantu anak-anak yatim piatu dan kurang mampu di sini,” ujar I Wayan Arya Pembina Ika Foundation. “Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi mereka dan memberikan semangat untuk terus belajar dan meraih cita-cita mereka.”
Kegiatan sosial Ika Foundation ini merupakan wujud komitmen yayasan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Yayasan berharap dapat terus mengadakan kegiatan serupa di masa depan dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.
AR81
.