Denpasar,Mediatimsus.com – Dalam rangka menyambut HUT TNI AL ke 78 Korem 163/Wira Satya turut serta dalam Program Kali Bersih.
Karya Bakti diselenggarakan Lanal Denpasar yang dipimpin langsung oleh Paspogar Lanal Denpasar Mayor ( KH ) Dewa Dana Susila dan diikuti sekitar 150 orang bertempat di Areal Tukad Taman Pancing Desa Pemogan Kec.Denpasar Selatan Kota Denpasar. Senin (05/09/23).
Turut hadir dalam kegiatan karya bhakti Lanal Denpasar, Personil Korem 163/WSA, personel Kodim 1611/Bdg, personel Polresta Denpasar, Mahasiswa Saraswati, PUPR Denpasar, Team SAR Denpasar, Saka Bahari dan Masyarakat sekitar Taman Pancing.
Kegiatan tersebut guna mempererat tali silaturahmi antara TNI,Polri dan masyarakat diseputaran taman pancing sehingga tercipta kemanggulangan TNI dengan rakyat serta sinergitas TNI – Polri serta menghimbau kepada masyarakat khususnya yang bermukim disepanjang tukad Taman Pancing untuk tidak membuang sampah dialiran sungai sehingga sungai mengalir dengan lancar seperti biasanya.
Selain itu juga bertujuan untuk membangkitkan semangat warga sekitar taman pancing untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan khususnya di sepanjang sungai,sehingga tercipta lingkungan bersih dan sehat.(red/penrem163).