JABAR, Mediatimsus.com – Setelah dihunjuk sebagai pelaksana ketua DPW (FKPPN) Forum Komunikasi Purnakarya Perkebunan Nusantara Jawa Barat Banten oleh DPN FKPPN, Agus Sudrajat mengajak seluruh keluarga besar FKPPN Jabar Banten untuk membangun kekompakan dalam menjalankan roda organisasi FKPPN.(25/08/2023)
Sebagaimana diketahui bahwa sebelumnya DPN telah memberhentikan ketua DPW FKPPN Jabar Banten yang telah mendirikan perkumpulan lain yang tidak berapiliasi dengan FKPPN.
Agus mengatakan mari kita bangun kekompakan dan soliditas di DPW (FKPPN) Forum Komunikasi Purnakarya Perkebunan Nusantara Jabar Banten, kita jangan terprovokasi oleh propaganda yang makin memperkeruh suasana dan membuat kebingungan purnakarya. FKPPN Jabar Banten tetap berkomitmen menjaga harminisasi dengan Manajemen PTPN 8 sesuai komitmen yang sudah dibangun khususnya dalam skema pembayaran SHT.Kita percaya itikad baik pak Didik,Saya melihat kegigihan beliau luar biasa dalam mencari solusi dan formulasi penuntasan.Ungkap Agus
Agus Sudrajat dalam menyampaikan sikap dan harapan tersebut didampingi koorwil jawa H.Muchlis Mochtar dan sejumlah pengurus berharap agar pihak pihak tertentu tidak lagi menebar informasi yang membuat suasana menjadi tidak kondusif.Hal tersebut diamini oleh bang Muchlis sapaan akrab H.Muchlis Mochtar.
Dalam kesempatan tersebut Agus Sudrajat juga menyampaikan terimakasih atas kepercayaan DPN FKPPN yang menghunjuk dirinya sebagai pelaksana ketua DPW FKPPN Jawa Barat Banten.Ini sebuah amanah besar yang harus saya jalankan dengan baik bersama semua rekan pengurus mengingat suasananya berbeda semenjak terjadinya perbedaan sikap diinternal atas aksi yang di galang dengan sikap menolak aksi.
Bang Muchlis menambahkan rasa syukur kepada Allah SWT dan berterimakasih kepada Holding PTPN juga kepada Manajemen PTPN 8 yang terus proaktif membangun komunikasi demi mencari solusi terbaik demikian tutur bang Muchlis. (Ynr)