Sumut

Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochamad Kunto Wibisono bersama Iptu GS Manullang Pimpin Patroli Dialogis

×

Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochamad Kunto Wibisono bersama Iptu GS Manullang Pimpin Patroli Dialogis

Sebarkan artikel ini

 

TEBING-TINGGI, Mediatimsus.com ~ Kapolres Tebing Tinggi, Polda Sumut AKBP Mochamad Kunto Wibisono,S.H,S.Ii,M.Si bersama Iptu GS Manullang selaku Perwira Pengawas (Pawas), memimpin pelaksanaan kegiatan Patroli Dialogis, Senin (14/11/22) Pukul.14.00 Wib.

 

Giat Patroli Dialogis yang dilaksanakan bersama, KBO Sat Samapta Ipda Gatot Priadi, Kanit Patroli Satlantas Ipda Hariadi Purba, dan Personil Sat Samapta Polres Tebing menyambangi masyarakat pedagang UMKM serta Pertokoan di seputaran Jalan Sisingamangaraja, kelurahan Bandar Sono, Kota Tebing Tinggi.

Kapolres Tebing Tinggi AKBP Mochamad Kunto Wibisono,S.H,S.IK,M.Si saat ditemui mengatakan, bahwa kondisi keamanan dan ketertiban di wilayah Jalan Sisingamangaraja menurut keterangan masyarakat dan pedagang sampai saat ini aman.

 

Orang nomor satu di Polres Tebing Tinggi ini juga berharap agar Pedagang bersama – sama dengan pemerintah menjaga harga kebutuhan pokok tetap dalam keadaan normal (stabil).

 

Dirinya juga menjelaskan, bahwa Personil akan selalu hadir untuk pengaturan lalulintas di lokasi padat kendaraan, baik saat pagi maupun sore, karena dilokasi Jalan Sisingamangaraja termasuk padat lalulintas.

 

Terlihat Kapolres Kunto mengingatkan Pedagang maupun masyarakat sekitar, apabila mendapat gangguan keamanan agar menghubungi Polres Tebing Tinggi melalui call center 110 atau WhatsApp Center Polres Tebing Tinggi di nomor 081260664044 dan nomor 08119782001.

 

“Polres Tebing Tinggi juga memiliki Tim Pemburu Premanisme, apabila ada pedagang maupun masyarakat yang terganggu akibat tindakan premanisme silahkan menghubungi pihak Polres Tebing Tinggi”, tuturnya mengakhiri. (Wek).