Nasional

Mushollah Al-Hilal Hari ke – 4 Ramadhan 1446 H, Kunjungan Perdana TIM Safari Ramadhan Pemerintahan Desa SeiRotan

×

Mushollah Al-Hilal Hari ke – 4 Ramadhan 1446 H, Kunjungan Perdana TIM Safari Ramadhan Pemerintahan Desa SeiRotan

Sebarkan artikel ini

 

PercutSeiTuan,
Hari ke empat Puasa Ramadhan 1446 H,menjadi hari pertama (1) Safari Ramadhan1446 H, hari Selasa,4 Maret 2025
Pj.Kades Suwarman,S.Sos berinisiatif mengupayakan hasil musyawarah sesuai kepurusan bersama di awali dari dusun XII,”jelas Pj.Kades SeiRotan.
Setelah selesai sholat Isya berjama’ah bapak sujono menyampaikan malam ini kita mendapatkan kunjungan TIM Safari Ramadhan dari desa SeiRotan,yang mana dipimpin langsung Pj.Kades SeiRotan Bapak Suwarman,S.Sos,”ucap sujono.
Pj.Kades SeiRotan Suwarman,S.Sos,menyampaikan rasa puji syukur kita masih diberikan waktu untuk berjumpa Ramadhan 1446 H di Tahun ini,Saya memohon kepada jama’ah hadir di Mushollah Al-Hilal serta pengurus Mushollah agar kita bersama mengirimkan do’a dan surah Al-Fatiha khususon Almarhum Suwandi,MS agar apa yang sudah perbuat beliau akan menjadi amalnya di yaumil hisab nantinya Al-fatiha …… jama’ah dan TIM Safari Ramadhan Pemerintahan Desa SeiRotan membacakan Surah Al-fatiha, semoga bacaan tersebut disampai Almarhum Suwandi,MS yang kita Khususon di bulan Ramadhan1446 H,”mohon Pj.Kades suwarman. .
Pj.Kades Suwarman,S.Sos,tak bosan-bosan nya menyampaikan supaya ibu dan bapak harus dapat menjadi lebih peduli terhadap anak serta lingkungan yang mana kita sebagai orang tua wajib mencermati tingkah anak dimasa usia pancaroba/usia remaja 12.tahun menuju ke 15 tahun untuk dapat terhindar akan klimaks saat pancaroba,remaja adalah pertumbuhan masa egois memuncak.
Merubahnya minimal keluarga harus peduli dan mengenal lingkungan berkawan/sepermainannya tetap terkondisi untuk lebih peduli dan kita sebagai ibu/bapak harus pengawalan lebih extra ketat karena tujuan sayang terhadap anak” buatlah agar anak tersebut punya kegiatan/aktifitas di sekolah atau pun luar sekolah . Temani anak dengan kebersamaan menjadikan anak adalah generasi harapan bangsa selalu sehat dan selalu dibimbing dengan ilmu bimbingan Agama, menanamkan keimanan serta bertaqwa kepada Allah Swt,”ucap Pj.Kades Suwarnan,S.Sos.
Tujuan Safari Ramadhan adalah menjadikan tolak ukur serta memperbaiki hubungan silaturrahmi,disaat Ramadhan bulan yang penuh keberkahan karena kita dapat mengambil i’tibar dari keberkahan bulan umat nabi junjungan alam semesta Muhamnad SAW,”papar suwarman.
“Jadi berbuat yang baik agar anak-anak selalu dan ikut mendukung program Kecamatan PercutSeiTuan dalam menghindari pergaulan,dan berikan mereka pendidikan agama/pengajian ilmu tauhid,”jelas suwarman.
Apabila ini dapat berjalan,anak – anak secara Plexible ada kesibukan yang sudah ter jadwal dipastikan mereka tidak akan terjerat dengan Tawuran , Genk Motor dan Jaringan Narkoba,”papar suwarman.
Saya yakin dan percaya kepedulian Kadus XII,yang mana berdirinya POS Kamling di beberapa titik salah satu anti sipasi akan rawannya Tawuran dan genk motor serta Narkoba, jadi marilah kita bergandengan tangan bersama berbuat untuk pembangunan dusun serta pembangunan Infrastruktur serta wajib secara bersama – sama dapat menyelesaikan PBB/Pajak Bumi dan Bangunan, ini adalah kewajibam kita untuk pembangunan jalan-jalan yang ada di desa dan Infrastruktur yang tertata serta Drainase dan perawatan jalan disana sini sudah perlu penyisipan agar jangan seperti yang lewat-lewat.
Perlu juga saya ingatkan apabila ibu dan bapak hendak berpergian sebaiknya tolong lapor ke RT perwakilan dusun yang nantinya akan diteruskan oleh kadus nya masing-masing,”himbauan ini tolonglah menjadi pedoman kita untuk keamanan kita bersama,jadikan himbauan ini salah satu tonggak menuju kerukunan serta kepedulian kebersamaan,”papar Pj.Kades SeiRotan suwarman,S.Sos
Sambutan dari Pj.Kades SeiRotan,setelah selesai sholat isya berjama’ah,di sampaikan bapak Mariono bahwa Mushollah Al-Hilal dusun XII mendapatkan kunjungan TIM Safari Ramadhan Pemerintahan desa SeiRotan membawa pesan dari Kecamatan PercutSeiTuan yang mana didapat dari TIM Safari Ramadhan Kabupaten DeliSerdang untuk program yang mana sudah terlaksanakan 10 Tahun sampai 20 Tahun sebelumnya terlaksanakan untuk pembangunan serta Program Sehat Ekonomi , Sehat Warga Masyarakat dan Sehat DeliSerdang program berkelanjutan menuju Indonesia Emas . ketransparanan Pemerintah kabupaten DeliSerdang melalui Kecamatan dan di sampaikan Pemerintaha Desa SeiRotan ke setiap dusun yang ada di 18 Desa dan 2 kelurahan yang mana Kecamatan PercutSeiTuan termasuk Kecamatan terbaik setelah setelah Tapanuli Tengah,”ucap Pj.Kades.

Di lanjutkan Sholat Taraweh,yang mana juga di imam mi oleh bapak Mariono,hingga selesai.
Dikesempatan Safari Ramadhan pemerintahan Desa SeiRotan siap melaksanakan perintah dari Kecamatan”ucap Pj.Kades suwarman.
TIM yang ikut hadir di dusun XII Mushollah Al- Hilal KetuaTP-PKK Desa SeiRotan Ny.Ngatmini suwarman,Bendahara umum Desa SeiRotan Irwan Syah Putra,S.Pd, M.Si ,Anggota LPM Desa SeiRotan Rusdi Pranoto , Wiranto Anggota pendataan ,
Suprianthoni kadus I
Angga kadus II , M.Fadli,SH kadus III , Agus Sudarto Kadus IV , Soeparno kadus V , Lilik Suheri,S.Pd kadus VII , Sugiono Kadus VIII , Erdy Setiadi kadus X , Winarto kadus XI , Muji Santoso kadus XII , Terlihat juga berdampingan dengan kadus XII pak Sujono .
Harapan Muji Santoso,semoga kegiatan kegiatan dapat berkelanjutan disaat nanti terpilihnya Plt kades SeiRotan supaya kegiatan tersebut menjadi lebih baik dan transparan menuju Indonesia Emas 2045 mendatang .
(A Liem Lubis),-