Sumut

Kondisi Pasar Rakyat Tanjung Morawa , Memprihatinkan

×

Kondisi Pasar Rakyat Tanjung Morawa , Memprihatinkan

Sebarkan artikel ini

 

Mediatimsus.com – Kondisi Pasar Rakyat Tanjung Morawa kabupaten Deli Serdang persis seperti kubangan kerbau sabtu (22/10/2022).

 

Pada musim penghujan seperti sekarang ini, kondisi Pasar Rakyat Tanjung Morawa pun semakin parah .Bukan hanya sekedar becek, namun air juga sudah tergenang di depan pasar.

Selain itu aroma bau busuk juga tercium di sekitar Pasar Rakyat Tanjung Morawa. Sampah tampak berserakan di mana – mana.

 

Tak hanya itu, tampak juga saluran drainase disekitar pasar dipenuhi sampah.

Di duga hal tersebut yg membuat Pasar Rakyat Tanjung Morawa sering digenangi air.

 

Sejumlah pedagang mengeluh kondisi tersebut dan berharap Pemkab Deli Serdang segera menangani masalah ini.

 

“Menurun kali pendapatan kami sekarang ini, ya cemana pembeli nggak mau datang karena parah kali jalannya”, ucap seorang pedagang ayam potong.

 

Diihat pantauan dilokasi , pedagang lebih banyak yg berada di luar bangunan pasar.

 

Putra, pedagang tahu dan tempe mengaku, lebih senang berjualan di area luar lantaran lapak pajak becek dan tidak ada pembeli.

 

Terpisah, kadis Perindustrian dan perdagangan kabupaten Deli Serdang , Zaki Aufa menuturkan Pemkab sudah memberikan perhatian atas masalah yg terjadi di Pasar Rakyat Morawa.

Bahkan menurutnya, Wakil Bupati Deli Serdang Ali Yusuf Siregar sudah datang meninjau lokasi.(sopiyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *