Nasional

Kapolsek Banjarangkan Bersama Personil Bergerak Cepat Bantu Warga

×

Kapolsek Banjarangkan Bersama Personil Bergerak Cepat Bantu Warga

Sebarkan artikel ini

 Klungkung,Media Timsus.com- Hujan deras durasi lama pada malam hari tgl 17-18 oktober 2022 menyebabkan tanah longsor dan menimbun sebuah rumah milik I Made Pasek di Br.Kapit, Desa Nyalian, Kec.Banjarangkan, Kab.Klungkung.

Menanggapi kejadian tersebut, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta didampingi oleh Kapolsek Banjarangkan AKP I Wayan Sujana, S.H., M.M., bersama personel dan warga masyarakat setempat langsung bergerak cepat membantu korban bencana tanah longsor.

 

“Kami segera membantu bersama warga setempat untuk membersihkan longsoran tanah dan material bangunan yang menimbun jala,” kata Kapolsek Banjarangkan, Rabu (19/10/2022).

 “Kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian kami terhadap sesama, khususnya kepada korban bencana tanah longsor”, imbuhnya.

 

Sementara itu, I Made Pasek mengaku senang atas bantuan yang diberikan dari pihak kepolisian dan warga setempat.

“Terima kasih atas bantuan tenaga yang sudah diberikan kepada kami, semoga apa yang bapak lakukan mendapat balasan Tuhan Yang Maha Esa,” pungkasnya.

 

Akibat bencana tanah longsor itu I Made Pasek mengalami kerugian ± 250. 000.000,-

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *